AABI‍TALITA BLOG
3.12.2013

Kesan Simpatik Pada Pandangan Pertama

Kesan simpatik pada pandangan pertama selalu menggoda. seseorang dapat berubah pendiriannya bila ia terpesona dengan orang yang pada pandangan pertama telah mempesonanya.Orang yang tadinya tidak tertarik akan menjadi tertarik.

Kepandaian memberikan kesan pertama yang simpatik sangat penting dikuasai manakala kita mempunyai kawan baru dalam kehidupan kita.karena kesan pertama yang simpatik adalah saat saat terpenting yang sangat menentukan apakah orang lain akan tertarik atau tidak dengan pribadi kita.

Jika ia sudah tidak tertarik dengan kita maka sulit bagi kita untuk menarik perhatiannya lebih lanjut,apalagi mengharapkan dia mau mengikuti apa yang menjadi kemauan kita.

Berikut beberapa hal yang perlu sobat perhatikan untuk menciptakan kesan simpatik pada pandangan pertama :

1. Harus berperasangka baik terhadap orang lain.
Orang lain akan bersikap seperti apa yang kita sangkakan.jika belum apa apa  kita sudah berperasangka negatif terhadap orang lain,maka dia akan mengetahuiya melalui sikap kita.dan diapun AKan berperasangka negatif terhadap kita.persis seperti apa yang kita sangkakan terhadapnya.sehingga kita akan sulit melakukan pendekatan lebih lanjut dengannya.

2. Melangkah dengan mantap dan berenergi.
Perhatikan sikap tubuh saat berjalan dan berdiri bila perlu luruskan tulang punggung kita saat berjalan.mengapa hal ini perlu dilakukan? karena dengan sikap dan cara berjalan seperti ini akan menimbulkan kesan kalau kita orang yang enerjik dan siap.sikap tubuh yang siap akan memancarkan energi yang akan menambah kekuatan kita.

3. Senyumlah dengan tulus.
Jangan pernah tersenyum kecuali kita melakukannya dengan kebahagiaan.ketika kita berinteraksi dengan teman baru tanpa adanya senyum yang tulus dari kita maka bisa dipastikan dia akan melirik dengan sebelah mata saja kepada kita.cobalah untuk tersenyum karena senyum adalah hadiah termurah yang bisa kita berikan dan senyum yang tulus adalah sarana tepat untuk menumbuhkan simpatik orang.

4. Ciptakan kontak pandang yang hangat.
Dengan kontak pandang diawal pertemuan seseorang akan merasa diperhatikan.kontak pandang yang hangat membuat lawan bicara kita terpengaruh suasana positif sehingga ia bersedia mendengar dan terus berinteraksi dengan kita.tentunya agar pandangan itu tidak diartikan salah maka jangan memandang langsung kedalam matanya pada detik berikutnya kita perlu mengalihkan pandangan pada bagian atas hidung diantara kedua matanya.cara ini mencegah anda memandang lawan bicara dengan pandangan menusuk dan terlalu agresif.walau anda memandang bagian atas hidungnya tapi dia akan merasa  kita menatap matanya.

5. Perkenalkan nama
Jika kita baru pertama kali bertemu dengan orang,maka perkenalkan nama kita dan minta dia memperkenalkan diri dengan menyebut namanya lalu ditengah tengah pembicaraan usahakan sesering mungkin  menyebut namanya dengan begitu dia akan merasa sangat dihargai.

6. Menyebut nama saat kita berterima kasih.
Berterima kasih akan jauh lebih besar maknaya jika kita mengucapkannya sambil memandang lawan bicara dan menyebut namanya.Berikan nuansa pribadi dalam ucapan terima kasih kita kepadanya.karena orang akan memaknai hal yang berbeda antara ucapan "Terima kasih mas aulia" dengan "terima Kasih".

 " Tunjukan anda memandang penting orang lain maka anda akan mendapat simpatik darinya"

Demikian beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menciptakan kesan simpatik pada pandangan pertama.semoga bermanfaat.

9 komentar

selanjutnya terserah anda :-)

hehe..ia btul mba :))

Senyum yang tulus dan mengucapkan terimakasih yang sering saya lupa.

Yah itulah mengapa ada istilah kesan pertama begitu menggoda, selanjutnya terserah anda..karena biasanya juga orang akan melihat dari kesan pertamanya sob..

hehe sob djangkaru bsa aja..terima kasih atensinya sob :)

betul sob..mungkin karena itu kali ya..makanya istilah itu (diliat dari sisi positifnya) jdi begitu populer

Terima kasih Mas Aulia dah share artikel ini ..karena kita bisa tahu bagaimana seharusnya kita bersikap sekali lagi terima kasih (Wassalam)

sama sama mas mahfid,senang kalo artikel ini bisa bermanfaat,trims sdh menyambangi blog ini :)

Terimakasih sudah submit dan telah bergabung dalam Direktori Backlink Generator Gratis Berkualitas No.1 Indonesia. Url Anda di http://backlinkgratisberkualitasindonesia.blogspot.com/2013/03/abitalita-blog.html

Jika berkenan silahkan tulis Review untuk Kami di Blog Anda.

Terima kasih atas kunjungannya, silahkan berkomentar sesuai topik. Menuliskan link aktif tidak akan ditampilkan dalam komentar.Terima Kasih.